Minggu, 25 Januari 2015

INILAH JALAN KITA ...

بسم الله الرحمن الرحيم

Saudariku, Inilah jalan kita, jalannya para penuntut ilmu syar'i … Jangan kau mundur darinya karena gemerlapnya dunia…

Jalan yang bila kita menempuhnya dengan keikhlashan, maka Allah akan memudahkan bagi  kita jalan menuju jannah-Nya yang abadi…

Jalan yang membuat para malaikat berhenti dari kepakan sayapnya untuk kita karena ridha terhadap apa yang kita tempuh …

Jalan yang membuat semua makhluq yang ada di langit & di bumi memohonkan ampun untuk kita, sampai ikan-ikan di dasar lautpun mendo'akan kita …

Jalan yang akan membuat kita lebih utama daripada seorang ahli 'ibadah seperti lebih utamanya bulan pada malam purnama daripada seluruh bintang-bintang …

Jalan yang akan membuat kita memiliki harta warisan yang paling utama ... bagaimana tidak, sedangkan yang memberi warisan kepada kita adalah sebaik-baik manusia, para nabi 'alaihimussalam yang tidak mewariskan dinar & dirham, melainkan mereka mewariskan ilmu mereka kepada kita, barangsiapa yang mengambil warisan tersebut maka akan mendapatkan keberuntungan yang banyak …

Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda:

«من سلك طريقا يطلب فيه علما سلك الله به طريقا من طرق الجنة وإن الملائكة لتضع أجنحتها لطالب العلم رضا بما يصنع وإن العالم ليستغفر له من في السموات ومن في الأرض والحيتان في جوف الماء وإن فضل العالم على العابد كفضل القمر ليلة البدر على سائر الكواكب وإن العلماء ورثة الأنبياء وإن الأنبياء لم يورثوا دينارا ولا درهما إنما ورثوا العلم فمن أخذه أخذ بحظ وافر»  ( ).

 "Barangsiapa menempuh suatu jalan untuk menuntut ilmu, maka Allah akan memberinya jalan diantara jalan-jalan menuju surga,
sesungguhnya para malaikat meletakkan sayap-sayapnya bagi seorang penuntut ilmu karena ridha terhadapnya,
sesungguhnya seorang yang berilmu akan dimohonkan ampun oleh seluruh yang ada di langit & di bumi, sampai ikan-ikan di dasar lautan (memohonkan ampun bagi penuntut ilmu),
sesungguhnya keutamaan ahli ilmu di atas keutamaan ahli ibadah adalah seperti keutamaan bulan di malam purnama di atas keutamaan seluruh bintang-bintang,
sesungguhnya para ulama adalah pewaris para nabi, dan sesungguhnya para nabi tidak mewariskan dinar dan tidak juga dirham, hanya saja mereka mewariskan ilmu,
barangsiapa yang mengambilnya (warisan tersebut) maka dia telah mengambil keberuntungan yang banyak."

Arfah Ummu Faynan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar